Arsitektur Data Warehouse adalah sekumpulan aturan atau struktur yang menyediakan sebuah framework untuk keseluruhan desain dari sistem atau produk. Di dalam arsitektur terdapat arsitektur jaringan, arsitektur client-server, arsitektur untuk produk spesifik, dlL
Sebuah arsitektur data menyediakan sebuah framework yang dapat mengidentifikasi dan mengerti bagaimana data akan bergerak melalui sistem dan keperluan dalam perusahaan. (Poe,I996, p24). Sebuah arsitektur data warehouse mempunyai sebuah komponen utama yaitu database read-only yang akan digunakan untuk pengambilan keputusan.
Arsitektur untuk data warehouse mempunyai karakteristik yang berbeda dari sistem lain.
Karakteristik arsitektur data warehouse menurut Poe (1996, p41) adalah:
1. Data diekstrak dari source system, database, dan file.
2. Data dari source system diintegrasikan dan ditranformasikan sebelum diload kedalam data warehouse.
3. Data warehouse adalah database read-only yang terpisah yang dibuat khusus untuk decision support.
4. User dapat mengakses data warehouse melalui tool front end dan aplikasi.