Sejarah Singkat Visual Basic Net 2008 - Pemrograman Visual Basic 2008 merupakan kelanjutan dari Microsoft visual studio sebelumnya, yaitu visual studio net 2003 yang dproduksi oleh Microsoft. Pada bulan februari 2002 microsoft memproduksi teknologi .net framework versi 1.0.
Pemrograman Visual Basic Net 2008 adalah sebuah platform untuk membangun, menjalankan dan meningkatkan generasi lanjut dari aplikasi terdistribusi. Net Framework merupakan platform terbaru untuk pemrograman aplikasi window dari Microsoft dalam upaya meningkatkan produktivitas pembuatan sebuah program aplikasi dan memungkinkan terbentuknya peluang untuk menjalankan program pada multi system perasi serta dapat memperluas pengembangan aplikasi client-server.
Service-service yang terdapat pada Microsoft Visual Basic Net 2008 antara lain adalah sebagai berikut :
1. Sebuah model pemrograman yang memungkinkan developer membangun XML web service dan aplikasinya.
2. Sekumpulan XML web service seperti Microsoft Net My Service yang membantu developer membangun aplikasi yang simple dan terpadu.
3. Sekumpulan server termasuk windows 2000 dan 2003, sql server 2005 64 bit, yang memdukan, menjalankan dan mengoperasikan serta menangani web services dan aplikasinya.
4. Tool seperti visual studio.net untuk membanguan XML web service dan aplikasinya untuk widows dan web.
5. Peranti lunak klient seprti windows xp dan windows vista.